Bekasi, TF.com || Guna meningkatkan kualitas dan kuantitas kelompok usaha, serta meningkatkan kapasitas dan daya saing UMKM, organisasi Sahabat Polisi Indonesia (SPI) bekerjasama dengan Yayasan Silaturahim Indonesia (YSI) menginisiasi program UMKM Level Up untuk para usaha kecil di wilayah Kecamatan Muara Gembong, Kab Bekasi.
Program UMKM Level Up ini terdiri dari penyuluhan, pelatihan, serta akses relasi yang lebih baik bagi para pelaku UMKM kepada para stakeholder yang dapat mendongkrak pemasaran dan peningkatan kualitas produk, serta diperuntukkan bagi 12 kelompok UMKM yang lolos seleksi program.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan mengusung tema “Menumbuhkan Jiwa Kewirausahaan Unggul Pelaku UMKM”, Kamis, (06/02/2025).
Acara tersebut dihadiri oleh perwakilan Kementerian Koperasi dan UMKM Republik Indonesia (Kemenkop RI), Camat Muara Gembong, Kapolsek Muara Gembong, Danramil, perwakilan Seeker Revolution, mitra OK OC dan Tokoh Masyarakat Setempat.
Adapun kelompok usaha tersebut diantaranya adalah,
1) Sumber Rezeki, yang memproduksi keripik pisang,
2) Muge Kitchen, yang memproduksi abon ikan bandeng,
3) Maidapur, yang memproduksi abon ikan bandeng,
4) Cetom, yang memproduksi stik beluntas,
5) Dapur Ceria, yang memproduksi emping tike,
6) Dapur Ida, yang memproduksi kerupuk amplang,
7) Rumah Cemilan Gembong, yang memproduksi keripik kedebong pisang,
8) Bulaksana, yang memproduksi keripik singkong,
9) Tiara Jaya, yang memproduksi ikan sriding crispy,
10) Mekar Membara, yang memproduksi stik ikan jaer,
11) Gembong Pesisir Jaya, yang memproduksi keripik talas botte,
12) Citra Mandiri, yang memproduksi kerupuk ikan kali baru.
Program ini tidak hanya memberikan pengetahuan dan keterampilan, tetapi juga menciptakan peluang bagi para pemuda untuk berinovasi dan berkontribusi pada perekonomian daerah.
Ketua Umum Sahabat Polisi Indonesia, Dr (HC) Fonda Tangguh, S.E., S.H., M.H mengatakan Sahabat Polisi Indonesia sangat mendukung UMKM yang ada di Muara Gembong melalui sebuah program yang bernama UMKM Level Up, semoga kelompok UMKM binaan bisa semakin maju dengan pesat.
“Saya sudah coba produk-produknya semua enak dan semoga dapat laku terjual dari dalam negeri hingga luar negeri,” kata Fonda.
Fonda berharap, dengan adanya program UMKM Level Up akan meningkatkan perekonomian masyarakat sehingga dapat meminimalisir kriminalitas di daerah Muara Gembong.
Dengan semakin banyaknya masyarakat yang terlibat dalam UMKM, maka harapan untuk pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan menjadi semakin nyata.
Pemberdayaan dan pendampingan ini tidak hanya berdampak pada individu, tetapi juga menciptakan lapangan kerja dan memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat secara keseluruhan.
Aris Setiawan , S.AP., M.M selaku perwakilan dari Kemenkop RI, menjelaskan, UMKM Level Up merupakan program yang memfasilitasi masyarakat, khususnya daerah Muara Gembong untuk dapat terus meningkatkan perekonomiannya melalui penjualan produk.
“Produk-produk yang dihasilkan oleh para kelompok binaan dari program UMKM Level Up sangat menarik dan siap untuk didistribusikan ke ritel-ritel dan juga ekspor,” ungkap Aris.
CEO Seeker Revolution, Vienkan Bahreyis K. berharap agar UMKM Muara Gembong dapat dilancarkan perizinan, dan pemasaran produknya sehingga dapat bersaing baik di Tingkat lokal, maupun internasional.
“Semoga kegiatan ini dapat meningkatkan taraf ekonomi kreatif di Muara Gembong,” harap Vienkan.
Harapan juga datang dari Tokoh Masyarakat setempat, Suparto selaku Ketua RW 05 Kelurahan Desa Pantai Sederhana, Muara Gembong, Bekasi. Ia sangat mengapresiasi kegiatan UMKM Level up tersebut, dengan adanya konsistensi dari para pendamping dan juga para pemodal semoga dapat terus bisa mengembangkan UMKM yang dibangun oleh masyarakat kami, sehingga produk yang kami hasilkan bisa meningkatkan taraf hidup kesejahteraan warga.
(**)